10 Game Android Offline Terbaik Mei 2020

Beberapa orang mungkin lebih menggemari game online. Karena dengan game online memungkinkan kita untuk berinteraksi antar pemain dan saling bersaing untuk memenangkan game.
Tapi, kalo kalian sedang tidak ada kuota. Game offline lah yang menemani kalian. Namun, banyak game offline yang hanya dimainkan sebentar lalu dihapus karena membosankan.
Sekarang saya akan memberikan daftar rekomendasi game offline yang patut kalian install karena ini seru banget dan tidak mudah membuat kalian bosan.
Size permainannya pun tidak terlalu besar. Ya, cukuplah untuk dimainkan di hp kentang seperti yang saya punya ini. Dan beberapa daftar di bawah ini merupakan salah satu game yang pernah trending sebelumnya. Supaya kawan-kawan bisa nostalgia.

1. Brain Out

Permainan ini merupakan game yang benar-benar mengasah logika dan pola pikir kita. Karena pada permainan ini kita diharuskan memecahkan masalah yang ada.
Memang ada beberapa petunjuk yang diberikan, namun, tetap saja permainan ini cukup menyulitkan dan membuat kesal pemainnya. Untuk menyelesaikannya kalian perlu fokus dan tenang.
Jawabannya pun terkadang terasa nyeleneh dan tidak sesuai dengan petunjuknya. Lebih baik jika kalian bermain bersama-sama teman, keluarga, ataupun pasangan.
Dengan bermain bersama membuat permainan ini lebih seru dan tentu juga membuat teka-teki yang ada lebih mudah diselesaikan.
Size: 45 MB

2. Score Hero

Yang suka sekali dengan olahraga sepak bola dan bermimpi menjadi seorang. Pesepakbola. Kamu bisa banget jadi seorang pemain bintang sepak bola dengan mengunduh Score Hero.
Selain gameplay nya yang simpel dan mudah dimengerti. Banyak keterbatasan dalam versi gratisannya. Seperti, nyawa yang digunakan untuk bermain terbatas.
Permainan ini juga seringkali mengadakan event-event sepakbola yang relevan dengan event yang sedang diadakan di dunia nyata. Contohnya seperti piala dunia.
Dengan adanya event-event seru dan fresh membuat para pemainnya terbawa euforia keseruan event yang ada. Kamu juga bisa memilih negara mana yang kamu ingin gunakan.
Seru sekali ya sepertinya permainan ini. Tapi, untuk menyiasati supaya tidak terkena pembatasan nyawa untuk terus bermain, kamu bisa mengunduh Score Hero versi moodnya.
Size: 87 MB

3. Zona Cacing Io

Pasti kalian sudah pernah mendengar, sudah mengetahui, atau bahkan sudah pernah mencoba permainan yang satu ini. Yups, memang game yang satu ini sempat naik daun sebelumnya.
Game ini sudah sangat populer dikalangan anak muda sampai orang dewasa banyak yang memainkan Zona Cacing. Dengan adanya demam cacing.
YouTube pun sampai dipenuhi dengan video gameplay zona cacing dari channel-channel Youtuber Gaming terkenal. Bahkan sampai saat ini pun. Permainan ini tetap layak untuk dimainkan.
Menurut saya permainan ini mirip sekali dengan game yang dulu pernah ngehits juga yaitu slither io. Tapi, game ini tidak bisa juga dibilang plagiat karena ini cacing bukan ular wkwkwk.
Di dalam permainannya kalian harus mengendalikan seekor cacing mulai dari kecil hingga cacing itu menjadi besar tergantung kemampuan kamu.
Untuk menambah besar cacing kamu bisa memakan makanan yang tersedia atau bisa juga dengan membuat cacing lain menabrak badan cacing kamu. Dengan itu cacing lain akan mati dan kamu dapat memakannya.
Namun jika kamu yang menabrak badan cacing lain maka kamulah yang akan mati yang berarti permainanmu akan berakhir atau Game Over.
Kekurangan yang sangat disayangkan dari permainan ini ialah tidak adanya mode online. Jika ada mode online kita dapat beradu keterampilan dengan player lain dari seluruh dunia. Dan tentunya membuat game ini menjadi lebih seru.
Size: 26 MB

4. Hungry Shark Evolution

Setelah tadi sudah bermain permainan berlatar belakang daratan sekarang kita menyelam ke bawah laut. Yup benar sekali, Shark Evolution memang sudah populer dan cukup digemari dikalangan penikmat game online.
Pasalnya game ini sangat seru untuk dimainkan. Pada permainan ini kita bisa mengendalikan seekor hiu yang siap memangsa ikan-ikan lain.
Kita perlu terus memakan ikan lainnya supaya bar darah hiu kita tidak habis. Jika sampai habis maka hiu kita akan tewas. Selain bisa memakan ikan lainnya sesuka hati. Banyak fitur menarik lainnya yang ditawarkan oleh permainan ini.
Kalian bisa melawan boss, membeli dan memakai jenis hiu keren lainnya, memodifikasi kemampuan hiu, terdapat portal ke dimensi lain, dan masih banyak lagi. Kalian juga perlu berhati-hati Terhadap ranjau yang tersebar di laut lepas.
Size: 97 MB

5. Cooking Mama: Let’s Cook!

Sekarang kita beralih ke permainan masak-memasak. Menurut saya permainan ini sangat seru dan rekomended untuk kalian. Laki-laki pun masih bisa menikmati sensasi bermain Mama Cooking ini.
Di permainan ini kalian akan bermain sebagai seorang perempuan yang sedang belajar memasak. Banyak sekali resep masakan yang bisa kalian coba dan pelajari. Mulai dari daging steak, telur omelette, kentang goreng, dan masih banyak lagi yang bisa kalian coba.
Pada permainannya terdapat juga timer. Jadi kalian harus bergegas dalam setiap ronde. Apabila terdapat kesalahan dalam membuat adonan, mencampur bahan, memasak, dan lainnya. Kalian bisa saja mendapatkan nilai masakan yang kecil.
Usahakan mendapatkan bintang 3 dalam setiap resep. Kerennya lagi developer game ini selalu konsisten memberikan update atau pembaruan. Seperti resep-resep atau Fitur-fitur baru.
Size: 57 MB

6. Toca Kitchen 2

Sama seperti tadi, yang berikut ini merupakan permainan memasak juga. Tetapi konsep dari permainannya berbeda dan game yang satu ini juga tidak kalah seru dari permainan sebelumnya.
Jika tadi kita bermain sebagai seorang perempuan yang sedang belajar memasak. Kali ini kita bermain sebagai seorang yang memasak untuk melayani kliennya.
Ada tiga klien yang bisa kalian pilih. Setiap klien mempunyai selera makanan yang berbeda-beda. Kamu boleh menggunakan bahan-bahan dari dalam kulkas dengan jenis yang berbeda sekaligus.
Untuk cara mengolahnya juga kalian diberikan kebebasan untuk memilih. Terdapat teknik memblender, memotong, menggoreng, merebus, dan lain-lain. Kamu juga bisa mengombinasikan beberapa teknik mengolah bahan masakannya.
Terdapat beberapa bumbu pelengkap masakan yang bisa kalian gunakan seperti garam, merica, kecap dan ada masi banyak lagi. Kalian bisa berkreasi dengan masakan sesuka hati kalian. Setelah selesai memasak kalian boleh menghidangkannya kepada klien supaya dia bisa mencicipinya.
Klien akan memberikan gestur tubuh yang berbeda sesuai dengan selera dan rasa hasil masakan kalian. Kelebihan dari game ini adalah pemainnya memiliki kebebasan untuk menggunakan bahan dan teknik memasak sesuai keinginan.
Game ini juga Cocok banget untuk dimainkan oleh anak-anak karena bisa melatih sistem motorik dan kreativitas anak-anak. Kayaknya seru banget yaa.
Size: 108 MB

7. Stick War: Legacy

Dari tadi kita belum menambahkan game bergenre pertempuran atau perang ke dalam list ini. Sepertinya permainan perang-perangan wajib banget dimasukkan kedalam list game terbaik.
Karena banyak sekali peminatnya. Dan menurut saya game yang satu ini pantas mewakili game perang-perangan lainnya. Kesan simpel dilekatkan pada game ini yang mengusung konsep stickman.
Walaupun simpel namun tetap seru. Disini kamu bermain sebagai pemimpin kelompok prajurit yang netral. Kamu bisa memutuskan ingin menggunakan komposisi prajurit apa saja yang ingin digunakan.
Untuk membuat pasukan kamu harus menambang emas yang ada menggunakan penambang terlebih dulu. Selanjutnya kamu bisa membeli pasukan yang diinginkan.
Pasukan yang telah siap bisa kamu arahkan untuk posisi menyerang ataupun bertahan. Kamu juga diperbolehkan untuk mengendalikan salah satu prajurit.
Supaya pasukanmu bisa memenangkan peperangan kamu harus menghancurkan patung musuh. Tapi berhati-hatilah karena musuh bisa menyerang kapan saja dan menghancurkan patungmu.

Size: 78 MB

8. Cubic 2 3 4 Permainan Pemain

Permainan ini adalah salah satu dari banyak permainan arkade yang bisa dimainkan hingga 4 pemain. Grafis 3 dimensinya mirip dengan game Minecraft PE.
Banyak jenis permainan yang bisa kamu mainkan di game ini untuk bertarung melawan temanmu ataupun melawan komputer.
Menurut saya bermain bersama teman atau keluarga mungkin akan jauh lebih menyenangkan dari pada bermain permainan ini seorang diri.
Size: 22 MB

9. Elite Killer: SWAT

Jika kalian menyukai permainan bergenre pertempuran menggunakan senjata api pasti kalian akan menyukai game yang satu ini.
Dimana kalian harus mengintai musuh lalu menyerang seorang diri. Dengan senjata lengkap seperti awm dan senjata mesin otomatis.
Dan yang paling penting ukuran permainan ini terhitung kecil untuk grafis yang lumayan. Game ini cukup memberikan sensasi pertempuran melawan teroris yang seru.

Size: 21 MB

10. Minecraft

Game dunia kotak yang satu ini pasti kalian sudah mengetahuinya kan. Permainan ini memberikan kebebasan sebebas-bebasnya kepada pemain.
Kalian bisa memilih bermain di mode creative untuk berkreasi dan membuat bangunan ataupun mode survival untuk bertahan hidup menggunakan sumber daya alam yang tersedia.
Sudah banyak pembaruan dari developer sejak versi pertama game ini diluncurkan. Sudah banyak blok dan fitur-fitur baru yang bisa kalian gunakan.
Minecraft juga menyediakan fitur agar kamu bisa bermain bersama temanmu melalui WiFi hotspot dengan menggunakan versi yang sama.
Memang di Playstore Minecraft termasuk permainan berbayar tapi tenang saja untuk kalian yang belum mampu membelinya kalian bisa mengunduh versi cracknya di Google. Dan membuka lisensinya menggunakan lucky patcher.

Size: 87 MB
Nah, list diatas merupakan rekomendasi permainan offline yang bisa kamu unduh di android kamu. Dibalik game online yang kini banyak digandrungi kalangan muda. Game offline masih menjadi primadona saat habis kuota.
Sekian dari saya semoga artikelnya bermanfaat bagi kalian. Dan jangan lupa untuk berkunjung kembali. Terima kasih sudah berkunjung ke blog ini.